Beberapa macam jus sayuran yang membuat kulit terlihat bercahaya

 
Kita semua pasti menginginkan kulit yang mulus dan bercahaya. Namun sayang, tidak semua dari kita mempunyai kulit yang mulus, hanya sebagian orang saja yang memiliki kulit yang mulus dan indah secara alami kulit.

Ada berbagai produk dan bahan perawatan kulit yang mungkin bisa membuat kulit terlihat indah dan bercahaya, tapi hal ini tidak akan berlangsung lama dan produk-produk tersebut bisa menyebabkan efek samping tertentu yang mungkin bisa lebih merusak warna kulit. Diet yang seimbang dan asupan nutrisi yang benar dari makanan yang kita konsumsi secara teratur dapat membuat kulit bercahaya.

Ada beberapa jenis buah-buahan dan sayuran yang banyak mengandung nutrisi dan banyak manfaat yang baik untuk kulit dan rambut. Pada dasarnya beberapa jenis sayuran dan buah-buahan ini membantu dalam menjaga kesehatan kulit secara menyeluruh. Jus sayuran merupakan salah satu minuman yang sehat yang bisa membuat kulit terlihat bersinar. Sayuran seperti wortel dan brokoli juga sangat bagus untuk mencerahkan warna kulit.

Seperti dikutip Boldsky, inilah beberapa macam jus sayuran yang membuat kulit terlihat bercahaya.

Jus wortel
Jus wortel adalah salah satu jus yang paling baik yang bisa membuat kulit lebih bersinar. Wortel kaya akan vitamin A dan serat yang bisa memperlancar gerakan usus halus. Mengkonsumsi wortel juga bisa memperlambat proses penuaan.

Jus tomat
Jus tomat tidak hanya membuat kulit bersinar, tapi juga mempunyai sifat antikanker. Kandungan lycopene yang terdapat di dalamnya mencegah berbagai jenis kanker. Vitamin C yang terkandung didalamnya bermanfaat sangat besar untuk kulit.

Jus jagung muda
Jus jagung muda juga merupakan jus yang dikenal untuk membuat kulit terlihat bersinar. Jagung mempunyai kandungan serat yang sangat berguna dalam proses pencernaan. jagung kaya akan  vitamin C dan vitamin A yang membuatnya jadi sangat bermanfaat untuk membuat kulit lebih bercahaya.

Jus kacang hijau
Kacang hijau adalah sumber vitamin B6 dan K yang baik. Kacang hijau banyak mengandung nutrisi dan mempunyai sifat antioksidan juga anti-inflamasi. Meminum jus kacang hijau setiap hari bisa membuat kulit terlihat lebih bersinar secara alami dalam waktu yang singkat.

Jus bayam
Bayam kaya akan vitamin K yang sangat baik dalam menjaga kesehatan tulang. Iron yang terkandung didalamnya sangat banyak sehingga membuat bayam jadi makanan yang ideal untuk kulit. Zat besi dibutuhkan untuk memproduksi sel darah merah didalam tubuh.

Jus brokoli
dalam brokoli mengandung banyak vitamin C yang baik untuk kulit yang bisa membuat kulit nampak lebih sehat dan bercahaya. Brokoli memiliki kolesterol yang rendah dan juga sangat bermanfaat untuk membuat kulit lebih bersinar tanpa noda sedikitpun.

Nah itulah beberapa macam jus sayuran yang bisa membuat kulit terlihat lebih bercahaya. Kecantikan memang perlu, tapi jika kita meraihnya dengan cara yang instan, maka hasil yang akan didapatpun tidak akan sempurna.
 
sumber : rancahpost.co.id
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment

Powered by Blogger.